Calon Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir Menyempatkan Diri Ziarah Kemakam Sang Ayah

Harianteks.com | SUNGAI LIUK – Bakal Calon Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir, Kamis (29/8) menyempatkan diri untuk berziarah ke makam sang ayah, Zubir Hakim, Dpt untuk memohon doa restu sebelum bertolak ke KPUD Sungai Penuh bersama Ferry Satria untuk mendaftarkan diri menjadi Paslon Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh.

Raut wajah yang penuh ketulusan ditunjukkan Ahmadi Zubir daat berdoa di depan pusara ayahnya.

Menurut Ahmadi Zubir maju sebagai Calon Walikota Sungai Penuh merupakan langkah besar dengan niat memajukan Sungai Penuh, sebagai seorang anak perlu mendapat restu dari orang tua.

“Saya memohon restu dari kedua orang tua saya, terutama kepada ayahanda yang telah berpulang. Beliau adalah inspirasi terbesar dalam hidup saya,”ungkapnya.

Dirinya juga berharap dengan adanya restu dari kedua orang tua, tentunya dapat mempermudah jalannya untuk mewujudkan niatnya memajukan Kota Sungai Penuh yang sangat dicintai dia beserta keluarganya selama ini.i

“Kta harus ingat ridho Allah bergantung pada ridho orang tua. Semoga niat baik kita untuk sungai penuh dipermudah Allah SWT,”sebutnta.(*)

Pewarta : Vina
Editor : R agus

W3.CSS

Advertistment


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *