Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah Hadir Puncak Peringatan HKGB BHAYANGKARI Ke-72 Tahun 2024

Harianteks.com Batam – Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., bersama Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Retno Dewi Yan Fitri menghadiri Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Bhayangkari ke-72 Tahun 2024 melalui kegiatan Zoom Meeting dan Syukuran, Pada Jumat (18/10/2024). Acara ini berlangsung di Ruang Vicon Polda Kepri dan Gedung Lancang Kuning Polda Kepri, serta dihadiri oleh Wakapolda Kepri bersama Pejabat Utama Polda Kepri, Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Daerah Kepri dan Cabang Kepri, serta para Kapolres/Ta jajaran Polda Kepri.

Kegiatan ini merupakan bentuk syukuran serta momentum refleksi peran Bhayangkari dalam mendukung tugas Polri, khususnya dalam mewujudkan Polri yang presisi. Dalam sambutannya, Kapolda Kepri menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap pengurus Bhayangkari atas dedikasi dan kinerja mereka.

Saya mengucapkan terima kasih atas peran Bhayangkari yang selama ini mendukung Polri dalam menjalankan tugasnya. Tema HKGB tahun ini, yaitu ‘Bhayangkari Mendukung Polri Presisi untuk Negeri Menuju Indonesia Emas’, sejalan dengan komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan untuk kemajuan bangsa,” ujar Kapolda Kepri Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.

Kapolda Kepri juga menegaskan tiga peran utama Bhayangkari, yaitu sebagai pilar kekuatan Polri, penggerak pembangunan nasional, serta pendukung visi Indonesia Emas 2045.

“Bhayangkari bukan hanya pendamping, tetapi juga pilar kekuatan Polri dalam menjalankan tugas-tugas di lapangan. Di sisi lain, peran Bhayangkari dalam pembangunan sosial sangat besar. Mereka adalah agen perubahan yang mampu mempengaruhi masyarakat, terutama dalam menyongsong Indonesia Emas 2045,” jelas Kapolda Kepri Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.

Dalam rangkaian acara, Bhayangkari Daerah Kepri juga memberikan beasiswa kepada anak-anak berprestasi dari tingkat SD hingga perguruan tinggi, termasuk Mazaya Askhana Sakhi dari SD Negeri 02 Bintan Utara, dan Tiara Rosstafitri dari Universitas Internasional Batam. Selain itu, bantuan pendidikan non-akademik diberikan kepada Wan Athaya Arkananta Hadywanto, yang meraih prestasi di ajang nasional Saba Karate.

Tak hanya itu, Bhayangkari turut memberikan bantuan sosial berupa alat bantu dengar kepada anak disabilitas, M. Kharim Alkhalifi, serta bantuan kursi roda kepada Ny. Rut Suwarti T. Pakpahan dari Cabang Karimun.

Selain bantuan sosial, Bhayangkari Daerah Kepri juga memberikan tali asih kepada anggota UMKM Bhayangkari, dan memberikan penghargaan kepada pemenang lomba yang diadakan dalam rangka HKGB ke-72. Lomba-lomba tersebut meliputi lomba berbalas pantun dan tari kreasi, yang diikuti oleh Bhayangkari dari berbagai cabang di Kepulauan Riau.

Dengan berakhirnya acara, Kapolda Kepri berharap agar Bhayangkari terus berperan aktif dalam mendukung Polri dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, serta terus meningkatkan kinerja dan kontribusi di berbagai bidang.

“Bhayangkari harus menjadi teladan dan agen perubahan bagi masyarakat, mendukung Polri dalam menjaga stabilitas dan keamanan menuju Indonesia Emas 2045,” Kapolda Kepri Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.

Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., menambahkan “Mari kita sukseskan Pilkada 2024 yang tinggal 38 hari lagi dan jangan mudah percaya dengan berita yang tidak benar atau Hoax guna menjaga situasi Kamtibmas menjelang pemilu menjadi aman dan kondusif. Untuk masyarakat yang ingin mengadukan modus penipuan tersebut dapat menghubungi Call Center Polisi 110 atau Unduh Aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.” himbau Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.(red)

W3.CSS

Advertistment


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *