Reporter : Hermanto
Harianteks.com | TANJAB BARAT – Insiden kecelakan kembali terjadi di ruas Jalan Lintas Timur Sumatera, Jambi-Riau tepatnya di Km 135 Desa Tanjung Tayas, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi pada Minggu, 19 Mei 2024 pagi.
Insiden ini melibatkan seorang pengendara Motor dan Satu Unit Truk Tronton bermuatan beras dari Lampung, yang mengakibatkan Satu orang meninggal Dunia di tempat kejadian.
Korban meninggal diketahui bernama Kamarudin (60), warga Desa Senyerang. Sementara itu, korban luka bernama Arsyad (59), merupakan warga Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara.
Kedua korban langsung dilarikan ke Puskesmas Rawat Inap Pelabuhan Dagang, Kecamatan Tungkal Ulu, untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.
Menurut Informasi dari pihak keluarga korban, diketahui kedua korban awalnya berpamitan untuk pergi berburu ke Daerah Merlung. Namun, perjalanan mereka berakhir tragis ketika Motor yang mereka tumpangi bertabrakan dengan kendaraan Truk Tronton.
BKO Satlantas Polres Tanjab Barat, Tony, menyampaikan kasus kecelakaan ini akan di limpahkan ke Polres untuk penanganan Hukum lebih lanjut.
“Supir dan kendaraannya sudah kita amankan di Mapolsek Tungkal Ulu, namun untuk penyidikannya akan ditangani langsung oleh pihak Polres,” katanya.(*)
Editor : Benny