Semangat Bergotong Royong Membangun Kampung Aksi Nyata Penghujung Tahun 2022

Foto:Lokasi Jalan RA Kartini kel.Sedanau

LIPUTAN I Sedanau


Harianteks.com, Sedanau I NATUNA_Ada hal yang menarik di akhir tahun 2022 ini ” Aksi dari masyarakat Sedanau Natuana tapi aksi dan bukan demo mengkritik .

Tetapi sebuah aksi yang harus di Apresiasi dari pemerintah pusat dan pemerintah daerah , mengingat kondisi keuangan di daerah kabupaten Natuna lagi devisit anggaran di tahun 2022.senin(26/12/22).

Dari sesuatu perbincangan di kedai kopi dan kalangan masyarakat sekitar ,
Amir warga setempat mengatakan kalau jalan di kampungnya sudah lama rusak dan sangat berbahaya bagi kendaraan yang melintas.

Yaitu tentang kondisi jalan Diponegoro dan Jl Ra Kartini tidak ada perbaikan dari pemerintah dan lambat, mengingat kondisi jalan sudah semakin parah dan banyak yang berlubang dan becek jika musim hujan

Begitu juga dengan kondisi jalan RA Kartini yang baru separuh di bangun oleh pemerintah untuk pelebaran jalan .ujarnya

Sebenarnya sudah lama di nantikan warga untuk perbaikan jalan yang berlokasi di wilayah RW 03 jln Ra Kartini,tapi alasannya belum ada anggaran maka belum bisa untuk pembangunan lanjutan jalan tersebut .

Padahal kalau kita lihat kondisinya sudah rusak parah dan banyak yang berlobang di mana mana sepanjang Ra Kartini yang masuk di wilayah tersebut dan jembatan Air Batu .

Jembatan kayu di air batu sudah cukup lama tepatnya di wilayah jln Ra Kartini RT 02 RW 03 kel sedanau kec Bunguran barat ini , kondisinya sudah parah dan tidak layak untuk di lalui sebab jembatan tersebut sudah banyak kayu nya yang sudah lapuk.

Karena lambannya pemerintah setempat atas keluhan dari masyarakat maka warga berinisiatif untuk memperbaiki secara mandiri
yaitu swadaya murni .

Sehingga timbullah ide dari para tokoh masyarakat di daerah tersebut untuk memperbaiki secara swadaya dari sekitar.

Sebab sudah sering diusulkan tapi tidak ada respon bahkan beberapa kali di masukkan rapat musrimbang di setiap tahunnya namun tidak juga ada perbaikan Jembatan .

Berawal dari sebuah ide dari tokoh tokoh masyarakat untuk membangun kampung , dengan bergotong royong mengingat sejarah orang orang tua terdahulu membangun kampung dengan bergotong royong, dari situlah adanya kesadaran masyarakat sekitar untuk membangun kampung dengan cara swadaya dari masyarakat, dan dari situlah adanya rasa kebersamaan untuk dan keharusan untuk membangun kampung.

Kegiatan gotong royong ini murni swadaya masyarakat di kerjakan warga sekitar untuk memperbaiki jembatan dan jalan yang berlobang

Awalnya warga secara mandiri menyumbang bahan material tanpa minta bantuan dari pihak pemerintah setempat seperti pasir semen dan kerikil .

Seluruh masyarakat setempat sangat berterima kasih kepada Camat Bunguran Barat dan juga sekcam yang telah cepat merespon kegiatan yang dilakukan warga.
Dan berterimakasih juga kepada para donatur donatur yang telah menyumbangkan rejekinya.
“Aksi nyata oleh warga yaitu tambal jalan yang berlubang dan perbaikan jembatan kayu”

Bupati WAN Siswandi ikut hadir memberikan sumbangan dan suport dalam kegiatan kerja perbaikan Jembatan di Air Batu yang berlokasi di Jalan Ra Kartini.

Bahan matrial seperti semen,pasir,kayu dan peralatan kerja adalah atas bantuan langsung dari pihak Kecamatan untuk memperbaiki wilayah dan di kerjakan oleh seluruh RT yang ada di wilayah Rw 03 seluruh warga ikut berperan dalam pengerjaan ini ada yang menyumbang tenaga dan bahan material .

Pelakasanaan kerja gotong royong ini hampir memakan waktu sekitar tiga bulan dan di lakukan pada hari sengang karena kesibukan
warga ,semisal ketika warga tidak pada melaut maka di lanjutkan pengerjaanya , mengingat sebagian warga berprofesi sebagai Nelayan yang sehari-hari melaut.

Warga sekitar sangat berterima kasih kepada para kel sedanau dan kec Bunguran barat yang turur ikut membantu kegiatan gotong royong di wilayah di Rw 03 lokasi kantor lurah dan camat ini adalah suatu kebanggaan untuk kami “sebut warga dengan bersemangat.

Aksi nyata bangun kampung akan berlanjut dengan kegiatan lainnya.

Editor I Abdul Az
Rerporter I Djoko P

W3.CSS

Advertistment


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *