Harianteks.com | MALAKA-Pada hari Senin tanggal 06 Mei 2024 sekitar pukul 08.00 Wita, bertempat di Hutan Kateri Dusun Laetuaklolok Desa Bakiruk Kecamatan Malaka Tengah Kabupaten Malaka, telah di temukan sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki tanpa identitas yang sudah membusuk
Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, Ledo, S.H.,M.H, melalui Kapolsek Malaka Tengah AKP I Wayan Budiasa, S.H, Membenarkan hal itu
Menurut AKP Wayan dari hasil Keterangan Saksi Benedikta Bui dan Anastasia Nabu, sekitar pukul 08.00 Wita, saat kedua orang saksi sedang mencari kayu bakar di Hutan Kateri ia mencium bau bangkai sehingga kedua orang saksi tersebut mencari tahu di sekitar TKP, dan menemukan sesosok mayat yang sudah di kenali dan sudah membusuk.
Melihat kejadian tersebut kedua orang saksi kembali ke kampung untuk memberitahukan kejadian tersebut kepada masyarakat lain untuk di informasikan kepada pihak Kepolisian. Terang Kapolsek Wayan
Mendapat informasi tersebut Pihaknya bersama personil samapta dan Team Identifikasi Polres Malaka mendatangi tempat kejadian Perkara (TKP) untuk mengamankan TKP dan mengolah TKP.
Korban meninggal dalam keadaan tidur terlentang dengan kepala ke arah barat.
– Di sekitar TKP terdapat Pohon tumbang dan tali Nilon Ukuran 6 Mili meter yang terikat di Pohon yang telah tumbang tersebut.
– di sekitar TKP ditemukan 1 Buah sandal jepit Warna Orange
Mayat laki-laki tanpa identitas yang sudah membusuk tersebut di Evakuasi ke Rumah Sakit Umum penyangga perbatasan (RSUPP) Betun menggunakan Mobil ambulance
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Wayan Budiasa, menyampaikan himbauan, Apabila ada masyarakat yang merasa kehilangan keluarga atau tetangga dapat menghubungi pihak kepolisian.Masyarakat tidak boleh masuk ke Area TKP di khawatirkan akan merusak TKP.
TKP berada di dalam Hutan Kateri yang berjarak sekitar 400 Meter dari jalan raya Umum.
Dari hasil Penelusuran masyarakat di sekitar tidak ada yang merasa kehilangan keluarga dan sanak saudara
Editor : Abdul
Reporter : Antonius
Sumber-Humaspolresmalaka