Usai Di Demo, Akhirnya Kadishub Morotai Memberikan BLT BBM Untuk Sopir Bentor

LIPUTAN I Morotai

Morotai, Hariantex.com – Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten pulau Morotai, Julkifli Ibrahim, akhirnya memberikan Bantuan Langsung Tunai, Bahan Bakar Minyak (BLT – BBM) kepada para pengendara bentor setelah Ia di demo pada Kamis, 27 Oktober 2022.

Pengurus Asosiasi Bentor Morotai (ABM), Abdul, mengatakan bahwa aksi ini terjadi karena sebagian besar sopir bentor belum mendapatkan BLT – BBM.

“Jadi alasannya karena sebelumnya Pak Kadishub sengaja tidak memberikan BLT – BBM bagi sejumlah sopir bentor yang pernah ikut demo dan malas kir bentor”, ucap Abdul, Kamis, 27 Oktober 2022.



Ia menambahkan, setelah terjadi dialog antar Kadishub dan sejumlah sopir bentor kemudian proses penyaluran BLT – BBM berlangsung hingga seminggu kedepan.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan, Morotai, Julkifli Ibrahim, menegaskan akan memberikan BLT – BBM kepada seluruh sopir bentor di Morotai.

“jadi ini saya kasih kompensasi untuk kalian semua. Dan bagi yang belum mendapatkan bantuan, segera datang ke Dishub ambil hak kalian”, kata Julkifli, 27 Oktober 2022.

Editor I Abdul Az
Reporter I La Ode

W3.CSS

Advertistment


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *